Netizen Korea Berkomentar saat Melihat Harga Per Semester di SM Universe Academy: itu tidak buruk...

- Jumat, 17 Maret 2023 | 12:20 WIB
SM Entertainment Siap Buka Semester Pertama 'SM Universe Academy'  (allkpop)
SM Entertainment Siap Buka Semester Pertama 'SM Universe Academy' (allkpop)

Hallyuvibe - Setelah pengumuman SM Entertainment pembukaan semester pertama 'SM Universe Academy', netizen Korea Selatan memberi berbagai komentar. 

Secara detail pada 14 Maret lalu, dilaporkan bahwa 'SM Universe Academy' memulai semester pertamanya pada 15 Maret.

Siswa sekolah menengah dengan impian memasuki industri hiburan dapat mendaftar di 'SM Universe Academy".

Baca Juga: SM Entertainment Siap Buka Semester Pertama 'SM Universe Academy' di Tahun 2023. Segini Biayanya Persemester

"SM Universe Academy" adalah akademi 3 tahun yang menyediakan pelatihan khusus dalam produksi, vokal, tari, model, atau akting.

Akan ada 120 siswa tiap semester di "SM Universe Academy".

120 siswa ini terdiri dari 40 siswa jurusan vokal, dan 20 siswa untuk masing-masing jurusan lainnya.

Biaya untuk jurusan vokal adalah 10 juta KRW per semester atau sekitar Rp 117.681.862.

Kemudian biaya untuk semua jurusan lainnya adalah 8,8 juta KRW sekitar Rp103.575.422

Melihat nominal yang tidak sedikit itu tentu membuat netizen Korea terperangah dengan meninggalkan berbagai komentar:

Baca Juga: Bang Si Hyuk Buka Suara Usai HYBE Mundur Akuisisi SM Entertainment, Lee Soo Man: Kamu Bisa Memenangkannya...

"Itu terletak di Daechi-dong di Gangnam. Jadi jelas apa yang mereka tuju," 

"Saya merasa seperti ini mengeksploitasi anak-anak muda," 

"Mereka harus membiarkan mereka pergi ke sekolah reguler dan pergi ke sini setelahnya.", 

Halaman:

Editor: Ratna Puspita Haryati

Sumber: Allkpop

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X