Hallyuvibe - Pada tanggal 31 Januari, agensi BIScuit Entertainment mengumumkan, "Pada tanggal 23 Februari, boy group HAWW yang beranggotakan 7 orang akan debut secara resmi dengan merilis mini album pertama dan menjangkau publik dengan penampilan luar biasa sesuai dengan generasi mereka yaitu Gen MZ.”
Boy group HAWW merupakan grup pria pertama yang diperkenalkan oleh agensi BIScuit Entertainment. Agensi BIScuit Entertainment termasuk agensi baru yang berdiri pada tahun 2021, salah satu trainee mereka yaitu Seo Young Eun, anggota girlgroup Kep1er.
Baca Juga: Cho Seung Woo, Kim Sung Kyun, dan Jung Moon Sung Jadi Sahabat Seumur Hidup di Divorce Attorney Shin
HAWW adalah singkatan dari ‘Heal All The World Wide’ yang berarti menyembuhkan dunia dan memberi mimpi dan harapan kepada orang-orang.
Boy group ini dari 7 anggota yang dipilih melalui proses training yang terdiri dari Jimin, Minyong, Jeonggeun, Chanyoung, Zuho, Louie, dan Seobin. Melalui Instagram dan Youtube, HAWW sering mengunggah video dance maupun cover lagu untuk menunjukkan keahlian mereka yang luar biasa.
Baca Juga: Reaksi Bangga Lea Navvab Huening Menonton MV “Sugar Rush Ride” TXT Terutama Pada Bagian Hueningkai
HAWW memiliki ekspektasi tinggi untuk memulai debut mereka dan melaju sebagai rookie K-pop dunia melalui album pertamanya.
***
Kontributor : Aulia Putri
Artikel Terkait
8 Idol Kpop Wanita Ini Banting Setir Jadi Solois Setelah Grupnya Bubar
Lisa Blackpink Kantongi Banyak Penghargaan, dari Guinness Record sampai Premio Lo Nuestro 2023
The Name Chapter: TEMPTATION yang Rilis 27 Januari 2023 dari TXT Mencetak Rekor Penjualan 1.8 Juta Copy
NCT 127 Sukses Menggelar World Tour: The Link, Member dan Penggemar Menangis Terharu di Akhir Konser
Member Idol Asing Kerap Jadi Polemik K-Netz, Begini Kebijakan Negara Terkait Audisi Idol K-Pop